Peningkatan Kapasitas Bagi Kepala UPTD dan KASUBAG TU Dilingkung DP2KBP3A
Peningkatan Kapasitas Bagi Kepala UPTD dan KASUBAG TU Dilingkung DP2KBP3A

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati  Bandung dalam rangka meningkatkan pelayanan prima guna mempercepat  penurunan stunting menuju Bandung BEDAS (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis, dan Sejahtera) yang berbasis nilai-nilai budaya masyarakat religius.  Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, (20/11/2023) yang bertempat di Hotel Puri Khatulistiwa, Jatinangor, Sumedang, Kabupaten Bandung. 

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak berusia di bawah 5 (lima) tahun akibat dari kekurangan gizi kronis, sehingga anak terlalu pendek untuk usianya. Tujuan diadakannya pelatihan ini adalah untuk memahami kebijakan, komitmen, dan visi Bupati Kabupaten Bandung dalam rangka percepatan pencegahan dan penanggulangan stunting di wilayah Kabupaten Bandung. 

Penanggulangan stunting perlu upaya dari berbagai pihak mulai dari kesadaran individu hingga intervensi pemerintah dan multisektor untuk membangun komitmen publik dalam kegiatan percepatan penurunan stunting di wilayah Kabupaten Bandung.

Kegiatan ini dihadiri oleh Dr. H. Ujang Rohman, M.Ag., selaku Wakil Dekan 3 Fakultas Psikologi, juga dihadiri oleh Feri Indra Irawan, S.Psi., selaku Staf Jurnal Fakultas psikologi. Sejalan dengan tujuan dari kegiatan yang diselenggarakan, kami pun turut melibatkan Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A). 

Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan Kabupaten Bandung bisa mewujudkan Bandung BEDAS (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis, dan Sejahtera) dalam tiap langkah preventif nya guna mempercepat penurunan stunting

Kami, Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung sangat senang dengan kegiatan peningkatan pelayanan prima demi mewujudkan Bandung BEDAS karena kami dapat mengetahui kebijakan maupun komitmen Bupati Kabupaten Bandung dalam menjalankan visinya untuk menciptakan percepatan pencegahan dan penanggulangan stunting dengan berbasis religius. 

Bandung, 20 November 2023 

Fakultas Psikologi, 

UIN Sunan Gunung Djati Bandung

WhatsApp
Facebook
Telegram
Email
Print
Twitter

Leave a Reply

Update Terbaru