Seminar Tracer Study: Mempersiapkan Mahasiswa dalam Menghadapi Transisi dari Dunia Pendidikan ke Dunia Industri
Seminar Tracer Study: Mempersiapkan Mahasiswa dalam Menghadapi Transisi dari Dunia Pendidikan ke Dunia Industri

Pada hari Kamis, 28 Maret 2024, Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung menyelenggarakan Seminar Tracer Study dalam rangka memberi wawasan mengenai pelacakan jejak karir dan kehidupan mahasiswa setelah lulus dari perguruan tinggi agar mengetahui seberapa sukses program pendidikan dalam menyiapkan mahasiswa dalam dunia kerja.

Berlangsungnya acara ini dipandu oleh Hilmi Agni Ruhiyat, M.Psi., sebagai moderator serta mengundang Pimpinan Wilayah Ikatan Sarjana Nahdladul Ulama (PW ISNU), Dr. Betty Tresnawaty, M.I.Kom., CPR., CICS., CICSS., CIIQA., sebagai narasumber. Acara ini dihadiri oleh Dekan serta Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan, Kepala  dan Sekretaris Prodi, Ketua ULP, serta Ketua Laboratorium Fakultas Psikologi.

Rangkaian acara diawali dengan penyampaian sambutan dan keynote speech oleh Dekan Fakultas Psikologi, Prof. Dr. Hj. Ulfiah, M.Si., CPCE., MCE., lalu dilanjut dengan penyampaian materi oleh narasumber. Dalam seminar ini, narasumber menyampaikan pentingnya menumbuhkan kecintaan kepada almamater dengan berpartisipasi dalam mengisi survey, wawancara, dan analisis data yang diberikan oleh Fakultas ketika mahasiswa menjadi alumni dan berkecimpung di dunia kerja nantinya. Hal ini dilakukan guna meningkatkan mutu dan menyusun program pendidikan demi mendukung peningkatan kualitas dengan melacak jejak karir alumni dan mengidentifikasi keberhasilan alumni dalam mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan. Kemudian acara diakhiri dengan sesi tanya-jawab dan pemberian sertifikat kepada moderator dan narasumber.

Fakultas Psikologi mengundang seluruh mahasiswa Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung untuk berpartisipasi aktif dalam meningkatkan mutu pendidikan dengan turut berkontribusi dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh Fakultas. Kontribusi dan dukungan dari berbagai pihak juga diharapkan dapat membantu Fakultas Psikologi menuju Fakultas yang unggul dan kompetitif dengan memperhatikan nilai-nilai Iislam dan kearifan lokal.

WhatsApp
Facebook
Telegram
Email
Print
Twitter

Leave a Reply